Sampang-Jurnal 9, Antusiasme warga NU Bangkalan dan Sampang dalam mengikuti Safari Turba PWNU Jawa Timur tak mau kalah dengan PCNU lainya Dalam kesempatan tersebut warga NU di dua Kabupaten merasa bangga dan terbantu atas program-prorgam yang dimiliki PWNU Jawa Timur.
Para undangan dengan antusias mendengarkan pemaparan tentang ASWAJA NU Center PWNU Jawa Timur yang langsung di sampaikan oleh Direktur ASWAJA Center (KH.Abdurrahman Navis).
Kedatangan rombongan Turba PWNU di Sampang tersebut, disambut dengan penuh syukur. Sebab di daerah tersebut pernah terjadi perseteruan antara dua aliran hingga mengakibatkan korban jiwa.
Sementara itu, dari PCNU Bangkalan mengeluhkan kepadA PWNU Jawa Timur tentang persoalan di bidang ekonomi, diantaranya mereka masih kesulitan untuk mendirikan koperasi di Bangkalan. Selain itu mereka mengungkapkan kendala yang berkaitan dengan bidang pertanian dan peternakan. Mengenai bidang peternakan dan pertanian PCNU Bangkalan mengusulkan kepada pwnu jawa timur agar mengirimkan motivator atau trainer untuk melatih para muharrik yang sudah mereka bentuk dan memberikan fasilitas tempat untuk mereka magang.
Menanggapi usulan tersebut PWNU Jawa Timur langsung menghubungkan PCNU Bangkalan dengan Ketua Lembaga Pengembangan Pertanian NU Jawa Timur (Ahmad Wazir Wicaksono). Selain itu PWNU Jawa Timur juga memberikan fasilitas tempat magang yang memang sudah dimiliki.
Setelah dari Sampang perjalanan tim Safari Turba akan dilanjutkan ke Sumenep.
Home »
Lensa Nahdliyin
» PWNU JATIM Fokus Kembangkan Perekonomian Pulau Madura
PWNU JATIM Fokus Kembangkan Perekonomian Pulau Madura
Written By tv9 on Sabtu, 07 Juni 2014 | 03.37
Related Posts :
Label:
Lensa Nahdliyin